UMY Rescue Buka Layanan Kesehatan Bergerak di Aceh Tengah, Akses Terhambat Banjir

Selasa, 6 Januari 2026

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tim UMY Rescue mengaktifkan layanan kesehatan di Puskesmas Ketapang Nusantara, Kecamatan Linge, sebagai pos utama pelayanan medis bagi warga terdampak. (Joke)

Tim UMY Rescue mengaktifkan layanan kesehatan di Puskesmas Ketapang Nusantara, Kecamatan Linge, sebagai pos utama pelayanan medis bagi warga terdampak. (Joke)

JOGJAOKE.COM, Yogyakarta — Tim UMY Rescue 2025 terus melanjutkan misi kemanusiaan di Kabupaten Aceh Tengah, Aceh, yang terdampak bencana banjir. Di tengah keterbatasan akses dan cuaca yang belum bersahabat, tim mengaktifkan layanan kesehatan di Puskesmas Ketapang Nusantara, Kecamatan Linge, sebagai pos utama pelayanan medis bagi warga terdampak.

Anggota Tim UMY Rescue, Iman Permana, menjelaskan bahwa selain membuka layanan rawat jalan di puskesmas, tim juga menjalankan layanan kesehatan bergerak untuk menjangkau warga di wilayah yang terisolasi. Sasaran layanan mobile tersebut mencakup Desa Jamat dan kawasan sekitarnya yang sulit diakses melalui jalur darat.

Namun, upaya tersebut tidak lepas dari tantangan. Tingginya debit air sungai dan curah hujan yang masih terjadi membatasi mobilitas tim. Untuk mencapai lokasi pelayanan, relawan terpaksa menggunakan perahu rakit serta sistem sling. “Kami harus menggunakan perahu rakit dan sling untuk bisa mencapai lokasi pelayanan,” kata Iman, Selasa (6/1/2026).

Kondisi sungai yang belum memungkinkan untuk diseberangi juga membuat sebagian anggota tim belum dapat kembali ke puskesmas. Meski demikian, Iman memastikan layanan kesehatan tetap berjalan dengan pembagian tugas antara tim yang berada di puskesmas dan tim lapangan.

Kendala lain yang dihadapi adalah keterbatasan jumlah generator listrik (genset). Situasi ini menyulitkan koordinasi antara tim kesehatan yang bertugas di puskesmas dengan tim layanan bergerak di lapangan. Meski demikian, UMY Rescue menegaskan komitmennya untuk terus memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat terdampak banjir hingga kondisi dinilai aman dan stabil. (ihd)

Berita Terkait

UMY: Standar Mutu Pendidikan Dokter Spesialis Lampaui Ketentuan Nasional
UMY Masuk 15 Besar Nasional, Peta Persaingan Kampus Indonesia Kian Dinamis
UMY Masuki Tahap Krusial PPDS, Kurikulum Jadi Fondasi Pendidikan Dokter Spesialis
UMY Buka 10 Program Dokter Spesialis, Perkuat Pasokan Tenaga Medis Nasional
AI Ubah Wajah Rekayasa Otomotif, Dosen UMY Tekankan Peran Insinyur Berbasis Data
Child Grooming Kerap Menyamar, Psikolog UMY Ingatkan Pola Manipulasi Emosional
Limbah Tempurung Kelapa UMY Tembus Pasar Global, Diminati Eropa–Asia
UMY: Keprotokolan Seni Etika dan Komunikasi Penjaga Martabat Bangsa

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 22:36 WIB

UMY: Standar Mutu Pendidikan Dokter Spesialis Lampaui Ketentuan Nasional

Senin, 26 Januari 2026 - 16:55 WIB

UMY Masuk 15 Besar Nasional, Peta Persaingan Kampus Indonesia Kian Dinamis

Jumat, 23 Januari 2026 - 20:56 WIB

UMY Masuki Tahap Krusial PPDS, Kurikulum Jadi Fondasi Pendidikan Dokter Spesialis

Kamis, 22 Januari 2026 - 13:45 WIB

UMY Buka 10 Program Dokter Spesialis, Perkuat Pasokan Tenaga Medis Nasional

Selasa, 20 Januari 2026 - 11:00 WIB

AI Ubah Wajah Rekayasa Otomotif, Dosen UMY Tekankan Peran Insinyur Berbasis Data

Berita Terbaru

Banten

Penghormatan Resmi untuk Ketua PT Banten yang Purna Tugas

Selasa, 27 Jan 2026 - 23:14 WIB